Jumat, 29 Januari 2016

Pelatihan Dakwah

Muhammadiyah merupakan gerakan islam, gerakan amal makruf nahi mungkar, berazas islam dan bersumber kepada Al-quran dan As-Sunnah. Ciri kedua dari gerakan Muhammadiyah dikenal sebagai gerakan Dakwah Islam. Muncul sejak dari kelahirannya tetap melekat tak terpisahkan dalam jati diri Muhammadiyah. Maka dari itu kader-kader Muhammadiyah harus terus-menerus untuk menegakkan dakwah islam dalam perjuangan.
    Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) adalah merupakan suatu organisasi otonom Muhammadiyah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (IMM FKIP UMSU) tidak lantas melupakan kodratnya sebagai calon tenaga pendidik yang siap ditempah untuk melahirkan generasi muda yang ber-IMTAQ dan ber-IPTEK. Dinamika di perguruan tinggi memberikan motivasi untuk melakukan perbaikan di segala aspek kehidupan terutama di bidang pendidikan, menciptakan kader yang militan di ikatan, masyarakat dan bangsa Indonesia.
    Menjalin silaturahmi dikalangan sesama mahasiswa dari seluruh perguruan tinggi di seluruh Indonesia baik itu perguruan tinggi negeri maupun swasta, bertukar informasi sebagi sebagai sikap aktif dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan dinamika kampus.
    Dalam rangka mengembangkan kaca dakwah diatas maka pimpinan komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara sebagai organisasi yang juga bergerak dalam bidang Dakwah bermaksud melakukan kegiatan Pelatihan Dakwah. Tema kegiatan ini adalah “Dakwah Menjadi Benteng Religiusitas Kader IMM”.

Bentuk kegiatan :
  1. Materi
  2. Pratikum
  3. Diskusi
Maksud dan tujuan kegiatan :
  1. Realisasi program kerja bidang dakwah PK IMM FKIP UMSU PA 2013-2014.
  2. Menciptakan kader yang kritis dengan pola pikir islami.
  3. Melatih soft skill dan power IMMawan/I terhadap cara berdakwah.
Foto - foto kegiatan :

Related Posts

Pelatihan Dakwah
4/ 5
Oleh